15 Spot Foto keren Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta : Rute Lokasi, Harga Tiket Masuk, Fasilitas

TEMPAT WISATA TERBARU | Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta - Gunung Kidul merupakan salah satu kabupaten yang ada di Yogyakarta yang juga merupakan surga bagi para wisata pemburu pantai indah. Hal ini dikarenakan Gunung Kidul adalah daerah dimana terdapat banyak sekali wisata pantai yang memiliki keindahan alam yang menakjukan. Tidak hanya wisatawan lokal saja, banyak juga wisatawan mancanegara yang datang untuk berlibur dan menikmatik keindahan pantai-pantai yang ada di Gunung Kidul Yogyakarta.
[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Keindahan pantai di Gunung Kidul Yogyakarta memang tak kalah dengan pantai-pantai yang ada di luar negerti. Tidak hanya satu atau dua pantai saja, namun ada puluhan pantai di Gunung Kidul Yogyakarta yang memiliki pemandangan yang sangat indah dan menakjubkan. Jika kebanyakan wisatawan hanya mengenal pantai Parangtritis, pantai Baron, Pantai Indrayanti, pantai Kukup saja, sebenarnya masih ada banyak sekali wisata pantai lainnya yang belum banyak di kenal karena memang belum di promosikan secara gencar seperti wisata pantai yang telah populer tersebut.
[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Salah satu pantai menarik di Gunung Kidul yang belum banyak tereskspos dan belum banyak di kunjungi wisatawan adalah pantai Gesing. Pantai Gesing adalah pantai yang berlokasi dikawasan pantai cantik di Gunung Kidul atau lebih tepatnya ada disebelah timur pantai Kesirat. Keindahan pemandangan di pantai Gesing ini sudah tak perlu di ragukan lagi. Keadaannya yang masih sangat alami dan asri akan sangat cocok sekali untuk melupakan sejenak kesibukan karena rutinitas dan pekerjaan harian anda.
[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Pantai Gesing memiliki bentuk seperti teluk dengan memiliki karakteristik pasir berwarna putih dan ombaknya yang kecil. Gradasi permukaan air dari warna hijau terang kebiru-biruan dan diapit oleh dua tebing hijau menambah kecantikan pemandangan yang ada di pantai Gesing. Hal ini tentu sangat cocok sekali dijadikan sebagai tujuan berlibur anda bersama keluarga dan teman-teman anda.
[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Pantai Gesing merupakan salah satu pantai cantik Gunung Kidul yang belum banyak terekspos media sehingga belum banyak di kunjungi oleh wisatawan. Untuk masuk ke pantai Gesingpun kita belum di pungut biaya tiket, bahkan di panta Gesing belum ada tempat parkiran resmi. Untuk itu, sebelum anda meninggalkan kendaraan anda, pastikan anda sudah mengunci kendaraan anda.

Pantai Gesing memiliki keindahan alam yang sangat luar biasa dengan potensi wisata yang sangat besar sekali. Namun sayang belum ada pengelolaan dan promosi yang maksimal di pantai Gesing sehingga pantai Gesing masih sangat sepi pengunjung. Ketika kita berlibur di pantai Gesing kita hanya akan menjumpai satu dua wisatawan, selebihnya adalah nelayan dan warga sekitar yang sedang memancing ikan di kawasan pantai Gesing.
[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Oke sahabat, meskipun pantai Gesing adalah pantai yang masih sepi pengunjung, namun pantai Gesing adalah pantai yang sangat di rekomendasikan untuk anda kunjungi saat berada di Gunung Kidul Yogyakarta. Hal ini tak lain karena keindahan pemandangan alam yang ada di pantai Gesing yang sayang jika anda lewatkan. Nah jika anda berniat berlibur ke pantai Gesing, kami akan memberikan informasi lengkap tentang pantai Gesing agar liburan anda di pantai Gesing bisa maksimal dan menyenangkan.

Daya tarik pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Daya tarik utama dari pantai Gesing adalah pemandangan alamnya yang indah di pantai Gesing. Gradasi warna air lautnya dari hijau terang hingga kebiruan memberikan pemandangan alam yang eksotis yang tak akan ditemukan di pantai-pantai lainnya. Hal ini semakin di percantik dengan adanya tebing-tebing karang yang ada di samping pantai Gesing. Tentu tak akan membuat siapapun kecewa berkunjung ke pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta.

Hal menyenangkan yang bisa dilakukan di pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Pantai Gesing memang tak memiliki wilayah yang luas seperti pantai-pantai Gunung Kidul lainnya. Namun fasilitas di pantai Gesing sudah lumayan lengkap, dengan pemandangan alam yang indah serta air lautnya yang dangkal dengan ombak yang cukup tenang tentu akan ada banyak menyenangkan yang bisa kita lakukan di pantai Gesing.

Bermain pasir pantai di pantai Gesing

[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Hal menyenangkan pertama yang bisa dilakukan wisatawan di pantai Gesing adalah bermain pasir pantai. Pantai Gesing memiliki karakteristik pasir yang sama dengan pantai Gunung Kidul lainnya yaitu pasir putih dan bersih. Dengan kondisi pasir pantai yang putih dan bersih, tentunya akan membuat siapapun tak tahan untuk segera bermain di pasir pantai di pantai Gesing.

Bermain air dan berenang di pantai Gesing

[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Pantai Gesing meskipun lokasinya langsung berhadapan dengan samudra Hindia, namun bentuk pantai Gesing mirip dengan teluk yang agak menjorok ke daratan sehingga pantai Gesing terlindungi oleh bukit yang ada disampingnya, akibatnya ombak di pantai Gesing sangat tenang. Hal ini tentunya sangat aman bagi anda yang ingin bermain air dan berenang di pantai Gesing. Meskipun aman, anda juga harus berhati-hati karena banyak batu karang yang bisa melukai anda kapanpun.

Berburu ikan hias di pantai Gesing

Tak hanya bermain pasir dan bermain air saja yang bisa dilakukan di pantai Gesing. Pantai Gesing memiliki air pantai yang cukup dangkal dan terdapat bebatuan karang, disana pengunjung bisa melihat banyak ikan-ikan hias kecil yang berenang, nah selain dapat melihat pemandangan indah tersebut, pengunjung juga bisa berburu ikan hias tersebut untuk dijadikan oleh-oleh saat pulang nanti. Bagi anda yang ingin menangkap ikan-ikan hias kecil tersebut, baiknya anda membawa perlengkapan sendiri seperti jaring kecil dan lain sebagainya, namun harus berhati-hati karena ada banyak karang tajam yang bisa melukai kaki anda.

Memancing di pantai Gesing

Pantai Gesing lebih dikenal oleh para pemancing ketimbang para wisatawan. Hal ini tak lain dikarenakan di pantai Gesing terdapat banyak spot memancing. Memancing di pantai Gesing akan sangat nenyenangkan selain banyak ikannya serta spotnya yang pas, kita juga akan disuguhkan pemandangan alam yang indah dan asri.

Berselfi di pantai Gesing

[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Tujuan utama berwisata tak lain adalah untuk melepaskan penat akibat kesibukan sehari-hari, selain itu juga untuk berburu spot foto yang keren. Jika memang anda ingin berburu spot foto keren, anda tidak salah jika berkunjung ke pantai Gesing. Pantai Gesing memiliki banyak spot foto yang keren sehingga anda bisa berfoto dan berselfie sepuasnya di pantai Gesing. Pantai Gesing memiliki pemandangan indah dan eksotis. Spot foto paliging keren di pantai Gesing adalah di jembatan Cinta.
[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Wisata pantai yang berdekatan dengan pantai Gesing

[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Pantai Gesing bukanlah satu-satunya pantai yang ada di daerah Girikarto, namun ada beberapa pantai yang lokasinya masih berdekatan dengan pantai Gesing sehingga kita bisa sekalian mampir di pantai-pantai yang ada di kawasan tersebut. Beberapa pantai yang masih satu kawasan dengan pantai Gesing adalah pantai Butuh, pantai Ngluen dan pantai-pantai lainnya.

Kuliner di pantai Gesing

[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Pantai Gesing bukan hanya sekedar pantai wisata saja, namun di pantai Gesing juga terdapat tempat pelelangan ikan atau yang singkat TPI, yang tentunya di kawasan tersebut wisatawan dapat membeli ikan-ikan segar yang baru saja di tangkap oleh para nelayan. Untuk urusan perut anda tak perlu khawatir, di pantai Gesing ada banyak warung makan yang menyediakan berbagai olahan makanan laut, seperti ikan, cumi dan lain sebagainya. Tentu ikan yang diolah masih sangat segar, bahkan pengunjung bisa memilih ikan mana yang akan di olah menjadi menu masakan.

Baca juga : 10 Spot foto keren di pantai Wedi Ombo Gunung Kidul Yogyakarta

Hotel atau penginapan yang ada di kawasan pantai Gesing

Bagi anda yang datang dari luar kota atau luar Yogyakarta, anda tak perlu khawatir, anda bisa menginap karena di kawasan pantai Gesing ada beberapa hotel atau penginapan. Hotel yang ada di kawasan pantai Gesing diantaranya adalah Hotel Orchid, Hotel Baronsari dan lain sebagainya. Namun bagi anda yang ingin lebih menghemat, anda bisa mendirikan tenda atau camping di pantai Gesing.

Fasilitas pantai Gesing

Pantai Gesing meskipun masih sepi pengunjung, namun fasilitas yang ada di pantai Gesing sudah lengkap. Di pantai Gesing terdapat tempat parkir, masjid, toiled, kamar ganti, warung makan, tempat pelelangan ikan dan fasilitas pendukung lainnya.

Lokasi pantai Gesing

[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Pantai Gesing berlokasi di dusun Panjolomulyo, Desa Girikarto, Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta. Jarak pantai Gesing dengan pusat kota Yogyakarta yaitu sekitar 65 Km atau sekitar 2 jam perjalanan dengan menggunakan kendaraan pribadi.

Rute menuju ke pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta

Untuk menuju ke pantai Gesing, wisatawan harus menggunakan kendaraan pribadi karena belum ada angkutan umum yang menuju ke pantai Gesing. Rute yang bisa anda lalui adalah rute Wonosari dan Imogiri, namun rute Imogiri lebih disarankan karena lebih cepat dan kondisi jalannya yang masih sepi. Sedangkan rute Wonosari anda harus mengitari kota terlebih dulu dan bisa memakan waktu 2 jam lebih.

[http://scanforlink.blogspot.com] Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta
Akses menuju ke pantai Gesing sendiri sangat mudah dan nyaman. Namun anda juga harus tetap berhati-hati, pasalnya di beberapa jalan dan lokasi masih terdapat jalanan yang rusak dan beralasan batu kapur, ditambah lagi ada beberapa tanjakan curam dan belokan tajam yang cukup berbahaya.

Rute menuju ke pantai Gesing Gunung Kidul bisa dimulai dari pusat kota Yogyakarta kemudian menuju ke arah Ringroad selatan dan ambil jalan ke arah Imogiri timur, kemudian ambil arah ke daerah selopamioro, Panggang, hingga pertigaan SDN Sawah Warak yang dekat dengan pohon beringin di pinggir jalan. Setalah itu ambil pertigaan Bolang dan ikuti arah menuju ke pantai Gesing.

Pantai Gesing memang lokasinya agak tersembunyi dan kerap membuat wisatawan kesulitan dalam menemukan lokasi pantai Gesing. Selain itu, lokasi pantai Gesing juga sulit ditemukan di peta Online atau Google Maps. Namun, yang bisa menjadi patokan adalah anda harus sampai terlebih dulu di SDN Sawah Warak dan kemudian daerah Bolang. Jika masih kesulitan, anda bisa bertanya kepada warga yang anda temui.

Tips berkunjung di pantai Gesing Gunung Kidul

Sebelum anda berkunjung ke pantai Gesing, baiknya anda persiapkan semua perlenkapan yang akan di bawa seperti baju ganti, bekal makanan dan menimuman, siapkan pula kendaraan dalam kondisi fit. Saat perjalan istirahatlah jika anda merasa lelah. Sesampai di pantai Gesing anda akan sambut pemandangan pantai yang menakjubkan, namun anda harus tetap menjaga kebersihan pantai dengan tidak membuang sampah disembarang tempat.

Demikianlah informasi tentang pantai Gesing. Semoga informasi diatas dapat memberikan inspirasi hari libur anda bersama dengan keluarga dan teman-teman. Terimakasih.

0 Response to "15 Spot Foto keren Pantai Gesing Gunung Kidul Yogyakarta : Rute Lokasi, Harga Tiket Masuk, Fasilitas"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel