Keindahan Pulau Kelapa di Tanggamus Lampung

Hallo sobat tempat wisata Lampung, Mau berlibur kemana akhir pekan ini. Apakah Lampung menjadi destinasi wisata pilihanmu di akhir pekan ini. Jika iya, nah berikut ini ada tempat wisata yang nampaknya akan membuat akhir pekan ini lebih ceria dan bermakna.

Terletak di tidak jauh dari habitat lumba-lumba yang ada di perairan Lampung, atau yang lebih dikenal dengan teluk kiluan, Tidak hanya itu, Pulau Kelapa lokasinya juga dekat dengan tempat wisata yang sudah banyak dekenal oleh wisatawan local dan mancanegara, apalagi kalau bukan pantai gigi hiu. 

Keindahan Pulau Kelapa memang tidak semata-mata karena lokasinya yang dekat dengan tempat wisata tersebut, tapi pantai di Pulau Kelapa banyak dilirik oleh wisatawan karena Pulau Kelapa terkenal dengan keindahannya.

Pulau Kelapa Lampung
[http://scanforlink.blogspot.com] pulau kelapa lampung
pulau kelapa lampung via insta @lampuung
Pulau Kelapa memang memiliki keindahan yang sangat luar biasa, keindahan tersebut terlihat dari beberapa objek wisata yang ada ditempat ini.

Beberapa keindahan tersebut bisa dilihat dari pantainya yang bersih dan airnya yang jernih dan bersih. Sehingga kamu dapat langsung melihat keindahan-keindahan terumbu karang yang berada di dasar lautnya.

Beberapa keindahan tersebut dapat kamu nikmati saat kamu berkujung ke Pulau Kelapa, beberapa informasi terkait lokasi, rute, harga tiket,penginapan dan fasilitas di Pulau Kelapa dapat kamu temukan dalam artikel berikut ini.

Lokasi dan Rute Menuju Pulau Kelapa Lampung



Biasanya pengujung yang ingin berwisata ke suatu tempat pasti akan mencari tahu dimana lokasi wisata tersebut. Pulau Kelapa Berlokasi di Tanggamus Lampung, tepanya di Pekon Kalumbayan Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung.

Rute menuju Pulau Kelapa sebenarnya sudah termasuk paket perjalanan dari teluk kiluan. Banyak travel-travel yang memberikan paket two in one, yaitu berkunjung ke dua tempat tetapi cukup dengan membayar satu paket saja.

Bagi pengunjung yang ingin berkujung ke Pulau Kelapa cukup dengan membayar Rp. 20.000,- dari teluk kiluan. Dengan waktu yang tidak terlalu lama, perahu nelayan tersebut akan membawa kamu berkujung ke Pulau Kelapa.

Harga Tiket Masuk ke Pulau Kelapa Lampung

Harga tiket masuk ke Pulau Kelapa sebenarnya sudah termasuk dengan biaya sewa perahu yang dibebankan saat keberangkatan menuju Pulau Kelapa.

Fasilitas di Pulau Kelapa Lampung
[http://scanforlink.blogspot.com] keindahan pulau kelapa lampung
keindahan pulau kelapa lampung via insta @richansiur
Fasilitas di Pulau Kelapa yang dapat dinikmati oleh pengunjung sangat banyak, selain keindahan pantainya yang bersih, kejernihan airnya yang indah, wisatawan juga dapat menikmati sejuknya pantai di Pulau Kelapa.

Airnya yang jernih nampaknya banyak dimanfaatkan oleh pengelola dengan menyediakan fasilitas penujung lainnya seperti snorkeling, pengujung dapat menikmati keindahan alam bawah laut yang ada di Pulau Kelapa  Lampung.
[http://scanforlink.blogspot.com] pulau kelapa tanggamus
pulau kelapa tanggamus via insta @richansiur
Seperti pantai pada umumnya, di Pantai Pulau Kelapa pengunjung juga dapat menikmati keindahan matahari tenggelam (sunset) dan matahari terbit (sunrise) yang indah banget.

Tentunya suasana tersebut sangat cocok buat kamu yang hobi traveling dan hobi dengan fotografi, selain menyalurkan hobi sambil traveling, kamu juga memiliki waktu untuk berlibur di akhir pekan yang bermamfaat.

Penginapan di Pulau Kelapa Lampung

Biasanya pengujung yang datang dari luar kota ataupun wisatawan lokal banyak yang bertanya terkait fasilitas penginapan pada tempat wisata. 

Tenang saja, Pulau Kelapa menyediakan penginapan buat pengujung yang dating berlibur ke Pulau Kelapa Lampung. Penginapan tersebut masih berbentuk rumah panggung khas masyarakat Lampung. Dengan harga yang relative murah, dan fasilitas yang memadai sepertinya recommended deh buat bermalam di Pulau Kelapa.

Nah, buat kamu yang ingin menginap di hotel, ada sebuah penginapan yang lokasinya tidak jauh dari lokasi pulau kelapa. Hotel tersebut bernama Villa Pulau Kelapa Tanggamus Lampung. Berlokasi di Jl. Teluk Kiluan, Kiluan Negeri, Kelumbayan, Tanggamus, Lampung. Cocok buat kamu yang mau menginap di Hotel.

Tips Berwisata ke Pulau Kelapa Lampung

Berwisata ke pantai banyak yang harus kamu persiapkan, salah satunya adalah bekal dan lotions anti sinar matahari (sunblock).

Buat kamu yang ingin berkujung ke Pulau Kelapa, semoga liburan kamu berkesan dan menyenangkan ya.

0 Response to "Keindahan Pulau Kelapa di Tanggamus Lampung"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel