WISATA BOGOR: TEMPAT WISATA DI BOGOR YANG HARUS KAMU KUNJUNGI 2019

INFO TEMPAT WISATA DI BOGOR JAWA BARAT 2019



REKOMENDASI TEMPAT WISATA BOGOR TAHUN 2019

Halo Teman Teman Dengan meluasnya penggunaan Instagram, kita jadi bisa berkenalan dengan banyak tempat wisata di Bogor yang mungkin belum diketahui banyak traveler.
Beberapa di antaranya sudah menjadi destinasi wajib buat para pelancong dari generasi milenial. Mungkin Anda juga termasuk salah satunya.
Berikut ini kami tampilkan deretan tempat wisata di Bogor yang paling hits sepanjang tahun 2018.
1. Paralayang Bukit Gantole Puncak Bogor
Paralayang Bukit Gantole Puncak Wisata Tempatku

Tempat wisata di Bogor yang satu ini paling cocok untuk pecinta olahraga ekstrem. Letaknya di Jalan Raya Puncak Km 87, Bukit Paralayang, Puncak.
Kapan lagi kita bisa mengudara sambil selfie? Dengan membayar tarif yang ditentukan, kita bisa terbang dari ketinggian Puncak Bogor selama 10 menit.
Selain paragliding, pengunjung juga bisa bersantai menikmati pemandangan kota Bogor dari ketinggian dan selfie.
Tarif: Rp13.000,00 (tarif masuk), Rp350.000,00 (per penerbangan)
2. Taman bunga Nusantara Cipanas Puncak Bogor
Taman Bunga Nusantara Bogor Instagram/petarungtrip

Kalau Bandung punya Cihideung, Bogor punya Taman Bunga Nusantara yang tak kalah fotogenik. Tempat wisata di Bogor yang satu ini dibangun di atas lahan seluas 23 hektar. Dipenuhi bunga-bunga cantik yang ditata dengan apik.
Pengunjung bisa menjajal taman labirin, go-kart, bumper boat atau ATV race. Air mancur musikalnya juga cantik, lho.
Taman Bunga Nusantara berada di kawasan Wisata Kota Bunga, Jalan Mariwati Kilometer 7 Desa Kawungluwuk, Sukaresmi, Cianjur.
Tarif: Rp30.000,00
3. Highland Park Resort Ciomas Bogor
Highland Park Resort Heydeerahma.com

Tempat wisata di Bogor ini suguhkan glamping, konsep berkemah ala hotel berbintang yang saat ini sedang marak di Indonesia.
Berlokasi di Curug Nangka, Kp. Sinarwangi, Taman Sari, Highland Park Resort menawarkan sensasi menginap dengan latar pemandangan Gunung Salak.
Mereka juga menyediakan tenda-tenda ala Mongolia dengan fasilitas lengkap dan berbagai wahana permainan. Antara lain kolam renang, perosotan, karaoke, foot reflexology, futsal, dan flying fox.
Tarif: Rp1.500.000,00 (tarif minimal per malam)
4. Taman Wisata Gunung Pancar Sentul Bogor
Taman Wisata Gunung Pancar Pegipegi.com

Untuk Anda yang ingin merasakan piknik di tengah alam, tak ada salahnya mengunjungi hutan pinus di kawasan Taman Wisata Gunung Pancar.
Tempat wisata di Bogor ini merupakan bumi perkemahan di Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor.
Selain untuk berkemah, pemandangannya yang cantik juga sering diburu untuk selfie kekinian atau foto pre-wedding.
Tarif: Rp5.000,00 (weekdays), Rp7.500,00 (weekend)
5. Curug Cibaliung Bogor
Curug Cibaliung Instagram/acephotografi

Selain Taman Wisata Gunung Pancar, Karang Tengah juga punya objek wisata alam berupa curug cantik. Inilah Curug Cibaliung yang berair biru jernih dan sejuk. Belum banyak wisatawan yang mengetahui keberadaan curug ini.
Tarif: Rp10.000,00
6. Curug Ciherang & Jembatan Kayu Gantung
Jembatan Kayu Gantung Curug Ciherang Istimewa

Gardu pandang di ketinggian bukit dengan pemandangan sekitar yang indah bisa ditemui di kawasan wisata Curug Ciherang.
Di sini baru dibangun rumah pohon dan jembatan kayu gantung untuk menikmati keindahan alam sekitar. Jembatan kayunya sendiri sangat Instagramable.
Tarif: Rp5.000,00
7. Warso Farm
Warso Farm Instagram/mpermatasari26

Di sini wisatawan bisa mencicipi buah durian yang baru dipanen. Ada juga buah naga yang juga siap dipetik. Lokasi tempat wisata di Bogor ini adalah Desa Cihideung, Cipelang, Kecamatan Cijeruk.
Tarif: Gratis, Rp50.000,00-Rp60.000,00 (per buah)
8. Pemandian Air Panas Tirta Sanita Ciseeng
Pemandian Air Panas Tirta Sanita Instagram/dhika2602

Tempat wisata di Bogor, daerah Parung ini menawarkan sensasi berendam air panas di infinity pool alami. Airnya yang mengandung belerang dan garam baik untuk kesehatan serta kecantikan kulit.
Di Tirta Sanita juga tersedia kolam rendam privat dan berbagai jenis terapi. Terapi lintah dan fish pedicure pun ada. Untuk anak-anak ada area outbond dan permainan seperti becak mini dan perahu.
Tarif: Rp8.000,00 (anak-anak), Rp 12.000,00 (dewasa)
9. Bukit Alesano
Bukit Alesano Instagram/igedejayapratama

Bukit Bintang-nya Bogor ini tawarkan sensasi berkemah di ketinggian bukit, dikelilingi pemandangan kota Bogor yang tampak seperti taburan bintang di malam hari. Sunrise dan pemandangan Gunung Salak-Gede Pangrango yang terlihat dari puncak Alesano ini juga cantik, lho.
Karena masih tergolong baru, tempat wisata di Bogor ini masih belum dikelola secara resmi.
Tarif: Sukarela
10. Leuwi Lieuk
Leuwi Lieuk Instagram/robby_setiawan88

Tempat wisata di Bogor yang tergolong masih baru ini tak kalah dari Green Canyon Pangandaran dan Angel's Billabong-nya Bali. Berlokasi di Kampung Wangun Cileungsi, Karang Tengah.
Untuk mencapai Leuwi Lieuk Anda harus berenang dari Leuwi Cepet, kemudian trekking sekitar 5 menit. Sedikit ribet memang, tetapi pemandangan sungai hijau pirus yang menanti sepadan dengan usahanya, kok.
Tarif: Rp10.000,00
11. Little Venice Kota Bunga
Little Venice Kota Bunga TRIVINDO

Ingin menikmati nuansa Eropa di kota kanal Venesia? Mampir saja ke Venesia KW di Little Venice Bogor. Tempat wisata di Bogor ini merupakan bagian dari Wisata Kota Bunga. Wisatawan bisa mendayung gondola di kanal-kanal buatan yang persis dengan Venesia asli.
Tarif: Rp20.000,00
12. Jungleland Adventure Theme Park
Jungleland Adventure Theme Park Wisata Sekolah

Jungleland bisa dikatakan sebagai Dufan-nya Bogor. Theme park yang dibangun di lahan seluas 35 hektar ini dilengkapi dengan 31 wahana permainan yang tak bakal bikin bosan.
Tarif: Rp100.000,00 (weekdays), Rp220.000,00 (weekend)
Itulah deretan tempat wisata di Bogor yang sedang hits di kalangan traveler. Silakan kunjungi salah satunya jika Anda berkesempatan untuk liburan di Bogor.

Tempat wisata di Bogor Nirwana

Bogor Nirwana Residence merupakan hunian dengan sederet atraksi wisata. Ada beberapa tempat menarik yang bisa dikunjungi di sini. Mulai dari wisata kuliner sampai amusement park dengan konsep kekinian.
Berikut ini kami tampilkan beberapa tempat wisata di Bogor Nirwana Residence yang bisa Anda kunjungi saat mampir ke kota Bogor.
13. The Jungle Water Adventure
The Jungle Water Adventure Trip Jalan Jalan

Inilah tempat wisata di Bogor yang pas buat anak-anak dan keluarga. Menghadirkan berbagai wahana air seru dengan konsep outdoor.
The Jungle Water Adventure bertempat di Jalan Bogor Nirwana Boulevard Dreded Pahlawan. Di dalam juga terdapat Sinema 4D dan Fountain Futsal.
Tarif: Rp80.000,00 (weekdays), Rp95.000,00 (weekend)
14. The Jungle Fest
The Jungle Fest Harga Tiket Masuk Tempat Wisata

The Jungle Fest beralamat di Jalan Dreded, Bogor Nirwana Residence. Tempat ini beroperasi pada hari Sabtu dan Minggu saja.
Taman bermain yang tak terlalu luas ini menawarkan beragam wahana permainan klasik untuk anak-anak. Misalnya saja komidi putar dan bianglala.
Tarif: Rp15.000,00
15. Rumah Air Bogor Nirwana Residence
Rumah Air Bogor TripAdvisor

Ada apa di Rumah Air Bogor Nirwana Residence? Ada sederet saung di tepi kolam tempat pengunjung bisa menikmati beragam kuliner tradisional. Diiringi live music pula. Suasana bersantap pasti jadi bertambah nikmat.
Rumah Air berlokasi di Jalan Boulevard CBD Bogor Nirwana Residence. Di sini Anda juga bisa mencoba fasilitas di arena outbond yang tersedia di sini.
Tarif: variatif
16. Devoyage
Devoyage Bogor 2018 Instagram/asri_nova10

Tempat wisata di Bogor rasa Eropa? Devoyage jawabannya. Berlokasi di Jalan Boulevard Bogor Nirwana Residence Mulyaharja, Bogor Selatan, tempat wisata yang baru diresmikan ini menawarkan Little Europe di tengah kota. Ada Menara Eiffel, Bryggen mini, dan kanal-kanal berkelok ala Venesia.
Tarif: Rp25.000,00 (weekdays), Rp35.000,00 (weekend)
Itulah deretan tempat wisata di Bogor Nirwana Residence yang patut Anda kunjungi.

Tempat wisata di Bogor yang dekat stasiun

Tak punya banyak waktu untuk mengelilingi kota Bogor? Bagi Anda yang bepergian dengan kereta, silakan kunjungi beberapa objek wisata yang bertebaran di sekitar Stasiun Bogor. Semuanya mudah dijangkau dan tak perlu mengeluarkan banyak biaya.
17. Istana Bogor
Istana Bogor Instagram/gr_amy_a

Kalau berkunjung ke Bogor setidaknya harus mampir ke istana negara. Selain menyaksikan kemegahan bangunan istana, pengunjung juga bisa menikmati keasrian taman dan memberi makan rusa yang dipelihara di sana. Biasanya ada pedagang yang menjual wortel mentah dengan harga sekitar RP10.000,00.
Tarif: Gratis
18. Kebun Raya Bogor
Kebun Raya Bogor Instagram/priapejalan

Kalau sudah mampir ke Istana Bogor, silakan dilanjutkan dengan bermain-main di Kebun Raya Bogor. Bukan cuma pohon dan tumbuhan hijau yang ada di sini.
Lahan luas yang dulunya cuma berfungsi sebagai halaman istana ini juga dilengkapi berbagai atraksi modern. Salah satu yang paling baru adalah Rumah Masa Depan. Di sini juga banyak spot foto Instagramable, lho.
Tarif: Rp15.000,00
19. Taman Ade Irma Suryani
Taman Ade Irma Suryani Hello BOGOR

Taman Topi yang memiliki nama resmi Taman Ade Irma Suryani merupakan pusat hiburan rakyat yang sudah beroperasi selama puluhan tahun. Saat ini Taman Topi memiliki 20 wahana yang bisa dijajal, antara lain bumper car, perahu air, dan kuda poni.
Taman Topi berada di samping stasiun, jadi Anda tidak perlu berjalan kaki terlalu jauh untuk menjangkaunya.
Tarif: Rp10.000,00 (weekdays), Rp12.000,00 (weekend)
20. Museum Sejarah Alam Indonesia
Munasein memiliki koleksi tanaman dari nusantara yang begitu beragam. Dulunya berfungsi sebagai herborium dan museum etnobotani.
Museum beroperasi sejak pukul 08.00 WIB. Saat weekend, museum tutup 2 jam lebih awal, yaitu pukul 14.00 WIB.
Tarif: Rp5.000,00
21. Taman Ekspresi Lapangan Sempur
Aslinya Lapangan Sempur adalah gelanggang olahraga. Namun tempat ini sudah berkembang menjadi pusat wisata dan kuliner. Di sini ada fasilitas untuk skaeteboard, panjat tebing, dan tempat bermain anak-anak.
Kalau ke sini jangan lupa menengok Taman Ekspresi yang memutar film-film indie setiap bulan.

Tempat wisata di Bogor Selatan

Kawasan Bogor Selatan juga memiliki banyak tempat wisata yang layak dikunjungi. Sebagian berada di area Bogor Nirwana Residence, misalnya Devoyage dan The Jungle. Selebihnya berada di Sentul, dan .
Berikut ini beberapa tempat wisata di Bogor Selatan yang bisa Anda kunjungi.
22. The Illusion Bogor
The Illusion Bogor Instagram/ferdiyanza

The Illusion menyuguhkan spot-spot foto unik dengan sentuhan ilusi dari lukisan-lukisan 3D dan properti serba terbalik untuk foto ala film Upside Down.
Kamu bisa mendapatkan harga yang lebih murah dengan memesan tiket masuk di situs booking.
Tarif: Rp70.000,00 (on location)
23. Bogor Mini Zoo
Bogor Mini Zoo Instagram/sucicus_natalia

Bogor Mini Zoo merupakan kebun binatang mini yang mengusung konsep wisata edukasi. Tempat ini cocok untuk berlibur bersama keluarga, terutama anak-anak. Pasalnya di sini mereka bisa bermain dengan satwa-satwa yang tergolong jinak.
Tarif: Rp35.000,00 (anak-anak), Rp40.000,00 (dewasa)
24. Prasasti Batutulis
Beralamat di Jalan Batutulis No. 54, tempat wisata di Bogor ini merupakan situs sejarah peninggalan Kerajaan Pajajaran. Prasasti memuat kisah tentang kebesaran Prabu Siliwangi. Selain prasasti ada pula beberapa artefak lain.
Tarif: Gratis
Demikian rekomendasi aneka tempat wisata di Bogor yang bisa Anda kunjungi saat liburan nanti. Siapkan anggaran dan liburan dengan seksama terlebih dahulu.
by: merdeka.com
Nah itu dia 24 Tempat wisata Bogor. Tunggu Info kami Selanjutnya ya

0 Response to "WISATA BOGOR: TEMPAT WISATA DI BOGOR YANG HARUS KAMU KUNJUNGI 2019"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel